Cara Reset Mikrotik RB750/ RB750G/ RB750GL

Posted by Blogger Name. Category: , ,


Cara Reset Mikrotik RB750/ RB750G/ RB750GL - Sebagai teknisi suatu jaringan internet, tentu tidak lepas dari pikiran yang kosong sehingga menyebabkan lupa. Mulai dari password Router, Radio, sampai dengan lupa IP address. Hal ini tentu akan merugikan pelanggan. 

Banyak cara untuk menanggulangi hal-hal yang itu, contohnya, ketika membuat sebuah jaringan ditulis skema dan topologi sampai dengan IP address serta password. atau dengan cara menempelkan identitas pada setiap alat. Sehingga kalau melihat alat tersebut akan ingat kembali apa yang telah di setting lusa.

Namun apabila lupa banget... apa boleh buat. jalan satu-satunya ya harus reset. tentunya dengan cara reset, kita akan mensetting kembali dari awal. tetapi itu lebih mudah daripada menunggu "di-bully" pelanggan.

Oke. Langsung saja Cara Reset Mikrotik RB750/ RB750G/ RB750GL :

1. Siapkan kawat atau Pulpen yang bisa masuk dan menekan switch pada Mikrotik tersebut.
2. Posisi adaptor penyuplai tegangan tidak menyambung ke listrik.
3. Masukkan pulpen atau kawat tadi untuk menekan switch reset di samping lubang DC dari adaptor
4. Sambil menahan switch reset tadi, colokkan adaptor penyuplai tegangan ke listrik. Router akan menyala.
5. Jangan dilepaskan ! tunggu sekitar 5 menit. 
6. Kalau sudah 5 menit, Lepaskan kawat/ pulpen tadi.
7. Lepaskan adaptor penyuplai dari listrik, kemudian colokkan lagi
8. Router sudah dalam keadaan ter-reset/ kembali ke pengaturan awal.

Semoga Bermanfaat ! 

0 komentar:

Post a Comment

◄ Posting Baru Posting Lama ►